Kamis, 24 November 2016

cafe hits di bandung

17 kafe unik di Bandung paling Hits di Instagram


Versi Inggris -> https://indonesia.tripcanvas.co/bandung/cool-cafes/

Ditulis oleh Imron Ramadhan
Cerita oleh Edira Putri

Terkadang tujuan utama kita pergi ke kafe adalah sekadar untuk makan atau minum saja.

Tapi kalau di Bandung, tak cuma makanan dan minuman saja yang akan Anda dapatkan saat berkunjung ke sebuah kafe, melainkan juga suasana yang menyenangkan, pemandangan menakjubkan, citarasa yang luar biasa, serta konsep dan ide-ide yang unik.

Check juga: 

32 Tempat Wisata Istimewa di Bandung untuk Liburan Luar Biasa

13 hotel unik di Bandung untuk liburan yang luar biasa

14 hotel istimewa di Bandung di bawah Rp 480.000 yang jarang orang tahu

11 tempat makan istimewa di Bandung dengan tema unik

Itulah mengapa Bandung begitu terkenal dengan berbagai pilihan kafe yang tiada habisnya.

Bingung ingin mencoba semuanya? Tenang, kami telah menyeleksi 17 diantaranya (salah satunya bahkan belum banyak orang tahu!) yang kami anggap paling keren dan layak untuk masuk daftar wisata kuliner Anda saat berkunjung ke Kota Kembang nanti.

1. Makan di dalam sangkar burung, di tepi danau, atau dengan panorama pegunungan: Dusun Bambu

Dusun Bambu Family Leisure Park merupakan pilihan yang tepat untuk menghabiskan akhir pekan dengan orang-orang tercinta, entah itu sahabat, keluarga atau pasangan. Di sini Anda bisa menemukan banyak hal, dari akomodasi  berupa vila, bumi perkemahan, hingga beragam aktivitas menarik seperti bersepeda atau aneka petualangan anak-anak.

Dan yang paling utama sudah tentu tempat untuk menikmati makan siang atau makan malam. Dusun Bambu tak hanya memiliki satu, melainkan tiga buah restoran keren dengan konsep-konsep yang berbeda dan unik, di mana Anda dapat makan sembari melihat pemandangan menawan.

a. Makan dalam Sangkar Burung di Antara Pepohonan: Lutung Kasarung

Bayangkan menyantap makanan layaknya seekor burung, tinggi di atas pohon.

Dusun-Bambu-Lutung-Kasarung-by-Almaviva-Landjanun-1

Photo via: Jenny Wong

Setiap ruang makannya dirancang berbentuk oval dan menyerupai sangkar burung yang ada di antara pepohonan. Dan dari satu ruang makan ke ruang makan lain terhubung oleh jembatan yang amat keren untuk berfoto ria.

Dusun-Bambu-Lutung-Kasarung-interior

Dan pastinya Anda dapat melihat panorama sekitar yang begitu hijau dan asri sambil melahap makanan atau sekadar minum-minum cantik.

Dusun-Bambu-Lutung-Kasarung-by-Jenny-Wong-2

Menu andalan yang patut Anda cicipi adalah nasi bakar kelapa!

Jam Operasional Lutung Kasarung: Jumat sampai Minggu, 10 AM – 5 PM (last order)

b. Makan di Gazebo Tepi Danau: Purbasari

Ini merupakan salah satu tempat makan paling indah di Bandung.

Di restoran Purbasari Anda bisa makan secara lesehan di gazebo bambu yang menghadap langsung ke arah danau.

Dusun-Bambu-Purbasari-by-andienprintyasari.blogspot.sg_-1024x768

Photo via andienprintyasari.blogspot

Di mana lagi Anda bisa mendapatkan suasana khas tradisional Indonesia yang begitu nyaman dan asyik dengan pemandangan seindah ini?

Follow kami di Instagram!

A photo posted by MehTheSheep (@mehthesheep) on

Dijamin, pasangan Anda bakal terkesan jika diajak ke tempat ini.

dusun bambu fried rice via tesyasblog

Jam Operasional Purbasari: Rabu sampai Minggu, 10 AM – 10 PM

c. Makan dengan Panorama Pegunungan: Burangrang

Burangrang merupakan kafe terbesar di kawasan Dusun Bambu yang lokasinya berada di area perbukitan sehingga para pengunjung dapat makan sambil melihat panorama Gunung Burangrang yang begitu indah.

Dusun-Bambu-Burangrang-Cafe-3

Jendela-jendela kaca mengelilingi restoran ini sehingga Anda bisa menikmati pemandangan sekitarnya dengan lebih leluasa.

Dusun-Bambu-Burangrang-Cafe-1

Jangan lewatkan menu istimewa mereka, ayam bakar bambu betutu.

Dusun-Bambu-Burangrang-Cafe-2

Jam Operasional Burangrang: Setiap hari, 10 AM – 10 PM

Dusun Bambu

Lokasi: Jl. Kolonel Masturi KM 11, Cisarua, Bandung Barat 40551
Telepon: (022) 82782020
Range Harga: Rp45.000 – Rp100.000
Jam Operasional: Senin sampai Jumat 10am-5pm ; Sabtu dan Minggu 9am-10pm

Official site

2. Berkunjung ke Sarang Burung Kolibri: Hummingbird Eatery

Persis seperti namanya, tempat yang cukup luas dan terbuka bakal membuat Anda merasa seperti burung kolibri yang terbang bebas.

Di bagian luar terdapat area seperti kandang burung raksasa bagi Anda yang ingin menikmati santapan ditemani semilir angin.

9 hummingbird-via-sebandung

Photo via: Sebandung

Interior bagian dalam restoran ini begitu nyaman, dengan didominasi furnitur yang terbuat dari kayu serta ornamen dan gambar burung kolibri menghias tiap dindingnya.

9 hummingbird-via-marzalia, mintulll, sisca, stefani

Photo via: Marzalia, Mintull, Sisca, Stefani

Tenang, Anda nggak bakalan disuguhkan makanan burung di sini.

Beragam pilihan menu dengan nama-nama unik bertema burung bisa Anda pilih. Berbagai variasi crepes, waffles, dan pancakes adalah menu andalan di sini.

Salah satu yang paling populer adalah Lucifer, crepe yang disajikan dengan burger daging sapi, telur, honey mustard, serta selai bawang. Yummy!

9 hummingbird-via-farra-zuka, andrew guo

Photo via: Marzalia, Mintulll, Sisca, Stefani

Hummingbird Eatery

Lokasi: Jl. Progo No. 14 Bandung
Telepon: (022) 4212582
Range Harga: Rp20.000 – Rp70.000
Jam Operasional: 10.30 AM – 10.30 PM (last order)

Official site

3. Makan di Rumah Boneka: Nanny’s Pavillon Home

Nanny’s Pavillon Home adalah salah satu restoran dengan tema paling unik yang ada di Bandung (kini juga sudah membuka cabang di kota-kota lain), dengan interior yang begitu cute dan sangat manis.

7-nanny-by-mehthesheep-4

Kamar tidur

Di sini Anda bisa memilih untuk makan di ‘ruang’ manapun, entah itu Ruang Makan, Ruang Tidur, Ruang Bermain, Ruang Jahit, atau bahkan di Kamar Mandi (ya, lengkap dengan tempat duduk berbentuk dudukan toilet!)

7-nanny-by-mehthesheep

Kamar Mandi

7-nanny-by-mehthesheep-3

Kamar bermain

7-nanny-by-candice-neo

Taman

Nilai-nilai kekeluargaan dan keakraban terasa begitu kental di tempat ini, sehingga jangan heran kalau pelayanan yang mereka tawarkan akan membuat Anda seolah berada seperti di rumah sendiri.

7-nanny-by-mehthesheep-2

Ruang makan

Nanny’s Pavillon juga terkenal akan sederetan French American pancakes-nya. Beberapa yang paling populer adalah peach pancake with vanilla ice cream, serta blueberry pancake cheese roll.

7-nanny-food-by-candice-neo

Photo via: Candice Neo – MehTheSheep, TripCanvas Editor

Oh iya, coba juga green tea pancake-nya!

Kalau Anda tidak terlalu menggemari pancake, maka tersedia pula aneka pasta serta hidangan western lainnya yang dapat Anda pesan.

Nanny’s Pavillon Home

Lokasi: Jl. L. L. R.E. Martadinata No. 125, Bandung 40117
Telepon: (022) 7234142
Range Harga: Rp29.000 – Rp150.000
Jam Operasional: 7.00 AM – 10.00 PM

Official site

4. Kembali ke Masa Lalu: Warung Suluh

Melangkah ke dalam Warung Suluh seolah membawa kita kembali ke era tempo dulu yang penuh dengan nostalgia.

16 warung suluh via Gito

Photo via: Gito

Restoran ini dipenuhi dengan dekorasi kuno dan tradisional, seperti foto-foto lawas, komik jaman dahulu, aneka poster serta furnitur antik dari kayu usang.

1-via-Nisa-Hamdan

Photo via Nisa Hamdan

Nuansa warung tradisional Jawa terasa begitu kuat, baik secara visual maupun musik yang mengiringi.

Ya, sembari menyantap hidangan tradisional, Anda akan mendengarkan alunan lagu keroncong yang amat membangkitkan suasana.

16 warung suluh via anastasia

Photo via: Anastasia

Cobalah Nasi Pendem yang disajikan dengan ayam dan telur rebus yang tersembunyi di bawah nasi kuning.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar